Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto akan menyerahkan Surat Keputusan dukungan kepada calon Gubernur DKI incumben Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di kantor DPD Golkar DKI, Cikini, Jakarta, Jumat (24/6) siang ini.
Penyerahan SK ini merupakan bagian dari dukungan penuh Partai Golkar terhadap Ahok untuk maju di Pilkada DKI 2017.
“Keberhasilan Ahok dalam menjalankan program pro rakyat, yang salah satunya adalah mengembalikan area Kalijodo menjadi lahan hijau dan tidak lagi sebagai tempat lokalisasi, menjadi catatan kami,” kata politikus Golkar, Nurul Arifin, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/6).
“Banyak hal positif yang telah dan sedang dilakukan Ahok. Oleh karenanya Golkar menegaskan untuk bersama-sama dengan Partai Nasdem dan Hanura memberi kesempatan lima tahun kedepan untuk meneruskan program-program pro rakyatnya,” tambah Nurul.
Sementara, terkait TemanAhok, pihaknya akan mengajak relawan pendukung Ahok tersebut untuk bekerjasama dan saling dukung untuk memenangkan calon incumben.
“Kami dari Golkar taat pada sistem, jadi sudah melalui mekanisme yang ada di internal Partai. Untuk cawagub kami serahkan sepenuhnya pada DPD Golkar DKI, yg nantinya akan meneruskan pada DPP, sesuai dengan mekanismenya.”
Artikel ini ditulis oleh: