Jakarta, Aktual.com – Anggota Komisi I DPR RI Tantowi Yahya mengatakan Komisi I yang membawahi bidang luar negeri akan terus mengikuti perkembangan atas peristiwa kudeta militer, di Turki.

“Iya akan kita pantau terus (peristiwa kudeta),” kata Tantowi singkat, saat dihubungi, di Jakarta, Sabtu (16/7).

Akan tetapi, politikus Partai Golkar itu memprediksi bahwa tidak akan ada kudeta lanjutan paska kegagalan yang dialami militer Turki terhadap pemerintahan Presiden Recep Tayyip Erdogan. Lantaran, dukungan rakyat yang ditunjukan dalam melawan kudeta militer tersebut.

“Saya rasa tidak ya, militer akan sulit ketika berhadapan dengan rakyat,” sebut dia.

“Tapi, misalnya militer berhadapan dengan kelompok pemerintah, maka kemungkinan suksesnya agak besar, bila dia (militer) berhadapan dengan rakyat yang sudah menolak usaha kudeta itu sendiri mana mungkin dia bisa maju,” tandasnya.

(Novrizal Sikumbang)

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang
Editor: Arbie Marwan