Jakarta, Aktual.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo, didampingi Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Ermaya Suradinata, melantik 2.143 wisudawan lulusan angkatan XXIII Tahun 2016, Minggu (7/8).

Ke-2.143 wisudawan itu terdiri dari berbagai program. Masing-masing program Diploma IV sebanyak 1.723 praja, Program S-1 sebanyak 198 praja, Program Magister Administrasi Pemerintahan Dalam Negeri sebanyak 192 praja, Program Profesi Kepamongprajaan sebanyak 28 praja dan Program S-3 sebanyak 2 praja.

Kata Tjahjo, seluruh praja yang di wisuda kali ini sudah mengikuti keseluruhan proses akademik di Kampus IPDN Jatinangor. Selain proses akademik, mereka juga sudah mengikuti proses pembelajaran langsung di tengah-tengah masyarakat sebagaimana dipersyaratkan pihak kampus.

“Besok pagi (setelah pelantikan) akan dikukuhkan oleh Presiden Jokowi,” ucapnya.

Presiden Jokowi sekaligus mengumumkan pendiri IPDN yang dibangun pada tahun 1956 silam, yakni Ir Soekarno yang juga Presiden Pertama Republik Indonesia. Pengukuhan wisudawan oleh Presiden ini disampaikan Tjahjo sudah menjadi tradisi tahunan sejak IPDN didirikan.

Tjahjo berharap, wisudawan IPDN harus siap mengabdi dan mendedikasikan hidupnya untuk kepentingan bangsa dan negara. Praja harus siap ditugaskan di seluruh wilayah di Indonesia. Dalam waktu sekitar setahun, mereka diharapkan sudah duduk menjadi camat.

Resktor IPDN, Ermaya Suradinata, mengungkapkan, pada wisuda angkatan XXIII Tahun 2016 kali ini predikat lulusan terbaik program D-IV diberikan kepada Kurnia Pratiwi, S.STP asal pendaftaran Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat dengan Indeks Predikat Komulatif (IPK) 3,889 mendapat predikat dengan pujian.

Lulusan terbaik dari Program Magister (S2) diberikan kepada Raden Wisnu Sumantri, S.Ip., M.Si asal pendaftaran Kabupaten Lombok Utara, Provinsi Nusa Tenggara Barat dengan IPK 3,88 mendapatkan predikat cum laude.

Sementara untuk Program S-3 diberikan kepada Dr. Firdaus, ST, M.T., dengan IPK 3,82 dan Dr. David Yama, M.Sc, M.A., dengan IPK 3,76 da mendapatkan predikat cum laude.

“Kami berharap para wisudawan yang melaksanakan sidang terbuka senat IPDN 2016 ini dapat melaksanakan tugas dengan baik dan penuh keikhlasan dan tanggungjawab serta profesional,” kata dia.

Disampaikan pula bahwa IPDN Jatinangor pada tahun ini akan membuka dua program baru yakni Program Polisi Pamong Praja dan Program Manajemen Kebakaran. Dua program baru ini telah melalui proses di Kemenristek Dikti. (Soemitro)

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid