Logo Jasindo

BANJARMASIN, AKTUAL.COM- Bertempat di Lapangan Kodim 1007 Banjarmasin, 2 BUMN, Jasindo dan Danareksa melakukan aksi penjualan Sembako Murah untuk golongan masyarakat kurang mampu di sekitar Banjarmasin.

Tercatat 1000 paket sembako murah yang dilepas pada kegiatan yang diadakan pada Hari Minggu 14 Agustus 2016, dengan paket berisi 10 kg beras, 2 lt minyak goreng, 2 kg gula pasir dan 1 box teh.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara,  ke dua BUMN ini mempuyai tanggung jawab moral  untuk membantu meringankan beban masyarakat , dan untuk kali ini bantuan sembako murah diberikan pada masyarakat Banjarmasin.

Pada kesempatan itu secara simbolis Direksi Jasindo dan Danareksa langsung turun tangan melayani masyarakat pembeli sembako murah.

Selain di Banjarmasin tercatat 34 Provinsi lainnya yang juga melakukan penjualan sembako murah dengan kordinasi bersama BUMN lainnya.

Penjualan Sembako Murah merupakan salah satu rangkaian acara peringatah HUT RI ke 71.

“BUMN HADIR UNTUK NEGERI yang diprakarsai oleh Kementerian BUMN dengan menunjuk Jasindo dan Danareksa sebagai pelaksana kegiatan di Provinsi Kalimantan Selatan”, demikian ungkap Direksi Danareksa, Hoesen pada acara tersebut, Minggu (14/8).

Selain Sembako Murah, bantuan lain yang diberikan Jasindo dan Danareksa sebagai wujud kebersamaan membangun Bangsa adalah, bantuan air bersih, pembuatan tempat penitipan anak, pembinaan mantan atlet nasional, bedah rumah veteran dan membantu desa tertinggal .

Diharapkan bantuan yang diberikan ini dapat  membantu dalam meningkatkan kwalitas hidup masyarakat dan sekaligus sebagai bukti nyata kepedulian BUMN terhadap kemajuan bangsa ini.

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs