Jakarta, Aktual.com – Bongkahan bebatuan mirip candi ditemukan pasca bencana longsor Juni 2016 di Purworejo, Jawa Tengah. Batu bersusun itu, terletak di daerah Bukit Pajangan, Dusun Makemdowo, Desa Sidomulyo.‎

Sejumlah Peneliti geologi pun berdatangan guna meneliti batu andesit berbentuk potongan balok yang tersusun rapih tersebut. Batu tersebut, memiliki ukuran 1,5 hingga 3 meter tersusun secara ‎berundak sepanjang 200 meter dengan ketinggian sekira 150 meter.‎

Peneliti dari dari Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Dr Ir Harsoyo MSc, Rektor UII Yogyakarta, bahkan berani mengambil kesimpulan kalau jika benar candi, maka ini akan menjadi yang terbesar.

‎”‎Seandainya susunan batu itu betul-betul candi, ‎maka ukurannya lebih besar dibandingkan Borobudur,” ujar dia.

Selain itu, Harsoyo juga berani ‎m‎emastikan kalau candi itu lebih tua dibanding Borobudur.

Kendati demikian, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan apakah struktur tersebut bentukan alam atau manusia.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby