????????????????????????????????????

Jakarta, Aktual.com — Siapa sih yang tidak ingin menjadi lebih baik dan lebih berhasil di banding masa lalu? Apalagi, kesuksesan itu sudah lama ingin diraih oleh Anda. Karena berhasil mewujudkan mimpi dan sukses merupakan impian kebanyakan orang di dunia.

Untuk mewujudkan semua itu, tentunya Anda harus berjuang dari awal. Lalu bagaimana untuk merengkuh mimpi Anda, berikut pengalaman yang diraih Jen Atkin, seorang penata rambut profesional langganan selebriti Hollywood.

Dia adalah salah orang pemimpi yang sukses. Kesuksesannya berkat keuletannya kurang lebih 10 tahun, dia merintis karier dan bisnis di industri hiburan Amerika Serikat sebagai penata rambut.

Alhasil, Atkin saat ini tengah menikmati buah manis dari upaya dan kerja keras di masa lalu tersebut. Kerjasama dengan keluarga Kardashian yang dibangunnya itu, bergulir populer sehingga menjadi satu-satunya penata rambut dengan follower paling banyak di Instagram.

Dalam meraih mimpinya itu, Atkin menuturkan, Anda harus percaya diri dan bekerja dengan menjunjung sikap profesional kepada klien dan rekan bisnis. Hal itu yang utama harus dipegang. “Anda harus bisa menciptakan citra bahwa Anda serius dengan pekerjaan yang Anda jalani,” kata Atkin.

Banyaknya wanita yang merasa tidak boleh lebih sukses dari pria, kata dia, harus dikesampingkan. “Aku merasa keseimbangan adalah segalanya. Semua harus seimbang, sebagai wanita Anda harus bisa bersikap manis, keras, dan bertanggung jawab.”

Terlebih, kata dia, persaingan di industri kreatif saat ini begitu ketat, sehingga Atkin menganjurkan agar wanita jangan memiliki rasa takut pada persaingan dan jangan cemburu dengan kompetitor.

“Persaingan di industri hiburan sangat gila, mau tidak mau, aku harus bersikap bijak.”

Atkin mengaku bahwa dia tidak mau menjatuhkan orang lain dalam lingkup bisnisnya. Pasalnya, hal tersebut dapat merugikan dan sengaja menghancurkan orang lain menujukkan kurangnya kompetensi diri dan tidak memiliki bakat besar.

“Aku menempelkan kutipian dari Sarge Normant di lemari bajuku. Bunyi kutipan itu adalah jangan pernah cemburu dengan rekan kerja dan kompetitor.”

Lantas, Atkin pun mengingatkan ketika Anda sudah besar tidak menjadikan diri Anda sombong, sekalipun bangga pada pencapaian itu penting untuk meningkatkan kepercayaan diri, tetapi jangan membuat Anda jadi sombong.

“Anda belum benar-benar sukes, jika Anda merasa sombong.”

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu