Jakarta,Aktual.com – Tidak semua bangunan di Jalan Rawajati Barat RT 09 RW 04, Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, rata dengan tanah akibat terjangan eskavator, dalam aksi penggusuran Pemerintah Provinsi DKI.
Masih ada dua bangunan yang berdiri kokoh disana, yaitu sebuah mushola Al Yaqin dan markas ormas Front Betawi Rumpuk (FBR). Dua bangunan itu tak tersentuh alat berat yang didatangkan anak buah Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, dalam hal ini Pemkot Jaksel.
Namun, menurut Kasatpol PP Jaksel, Ujang Herman, mengatakan pihaknya juga akan membongkar, setelah para pengurus masjid dan FBR mengamankan barang-barangnya.
“Musholanya tetap dibongkar, pengurusnya minta kok. Tapi mereka tengah memilih barang-barang apa saja yang bisa dimanfaatkan,” ucap Ujang di lokasi, Kamis (1/8).
Senada dengan Kasatpol PP, Wali Kota Jaksel, Tri Kurniadi, menyampaikan akan tetap membongkar dua bangunan tersebut. “Itu semuanya akan tetap dibongkar,” tandasnya. (Fadlan Syam Butho)
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid