Surabaya. Aktual.com – Truk pertamina bermuatan BBM meledak di KM 33 ruas tol Sidoarjo-Porong, Jawa Timur. Akibat insinden tersebut, satu orang diduga tewas lantaran terjebak dalam mobil.

Peristiwa terjadi pada pada pukul 08.30 WIB sedangkan api baru berhasil dipadamkan pada pukul 11.30 WIB. Polisi juga belum memberikan keterangan resmi lantaran masih belum melakukan penyidikan mengingat masih proses pembasahan.

Sementara dari keterangan Ali, salah satu saksi mata, menyebutkan bahwa truk tanki sempat berjalan oleng lalu menabrak pondasi bawah jembatan di sisi kiri jalan tol hingga membuat truk terpelanting ke kanan.

“Setelah terpelanting, ternyata ada mobil Avanza yang kebetulan berada di belakang truk yang tak mampu menghindar. Akibatnya terjadi kecelakan.” kata Ali, (8/9).

Masih kata Ali, setelah terjadi tabrakan, mobil tangki dan Avanza tidak langsung terbakar. Bahkan satu orang dari truk tangki sempat berlari menjauh, tetapi ada satu orang yang terjebak di mobil Avanza.

“Yang di dalam avanza itu sempat teriak-teriak melambaikan tangan minta tolong.” lanjutnya.

Namun, setelah itu truk meledak dan menyambar avanza.

Dikonfirmasi terpisah Area Manager Communication & Relation Jatimbalinus, Heppy Wulansari, mengatakan bahwa truk tangki yang terbakar tersebut, adalah milik pertamina yang sedang dalam perjalanan pengiriman BBM jenis Pertamax sebanyak 32 kiloliter ke Terminal BBM (TBBM) Malang.

(ahmad H. Budiawan)

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby