Pasangan patahana Basuki Tjahja Purnama ( Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat berjabat tangan usai melakukan tanda tangan kontrak politiknya usai deklarasinya di kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Selasa (20/9/2016). PDI Perjuangan resmi memutuskan untuk kembali mengusung pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Jakarta, Aktual.com – Politisi PDIP Darmadi Durianto menginginkan agar jabatan ketua tim pemenangan Ahok saat ini diganti dengan pimpin partai banteng selaku partai pengusung Ahok-Djarot Saiful Hidayat. (Baca: Usai Usung Ahok-Djarot, PDIP Tak Mau Timses Pemenangan Dipimpin Golkar).

Menanggapi hal tersebut, Partai NasDem selaku partai pendukung Ahok, mengajak PDIP untuk bersama-sama memenangkan pilkada DKI Jakarta tanpa harus berpolemik soal kewenangan tim pemenangan Ahok-Djarot Saiful Hidayat.

“Bagi Nasdem yang mendukung Ahok pertama kali dengan tulus ihlas tanpa mahar dan syarat, yang paling penting adalah kerja memenangkan Ahok, bukan malah bikin polemik sesama partai yang tergabung dalam koalisi,” ujar Ketua DPP Partai Nasdem Irma Suryani Chaniago di Jakarta, Rabu (21/9).

Ia menghimbau, agar semua parpol pendukung Ahok-Djarot Saiful Hidayat tak mempersoalkan siapa yang akan menjadi ketua tim pemenangan Ahok. Sebaliknya, justru lebih baik membangun soliditas sesama parpol pendukung Ahok untuk memenangkan pilkada DKI Jakarta mendatang.

“Enggak penting menang menangan soal Ketua Tim pemegangan, harusnya yang dilakukan kebersamaan dalam kerja pemenangan,” singkat anggota Komisi IX DPR RI ini.

Laporan: Nailin In Saroh

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby