Indramayu, Aktual.com – Perahu untuk tamu penting yang ingin melihat jalannya pertandingan layar di tengah laut tenggelam di Perairan Pantai Balongan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Salah satu penumpang Dian Ursula Maria menuturkan sekitar jam 14.00 WIB, ketika dia bersama sejumlah tamu tengah jalan, tiba-tiba ada air masuk ke perahu.

“Saya lari ke depan perahu untuk mengimbangi, saat itu bagian belakang sudah mulai tenggelam, saya juga minta pertolongan ke perahu-perahu juri,” kata dia di Indramayu, Selasa (27/9).

Para tamu yang semula berada di belakang sempat bingung dan khawatir, ketika air masuk. Perahu itu merupakan perahu wisata milik Disbudpora Kabupaten Indramayu yang disiapkan khusus untuk tamu VIP.

Beruntung, tidak ada korban jiwa atas insiden tersebut. 12 penumpang berhasil dievakuasi oleh kapal milik panitia lainnya.

Perahu VIP khusus diperuntukan bagi tamu penting dan pada kejadian itu sedang dinaiki oleh pimpinan Wakil Ketua Umum III PB Porlasi, Laksamana TNI AL Joni Awuy, pimpinan KONI Kepulauan Riau dan Banten, serta tamu undangan lainnya.

Setelah menyelematkan penumpang, perahu VIP itu ditarik ke Pantai Balongan.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu