Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Archandra Tahar (kanan) berjalan menuju gedung KPK, Jakarta, Senin (8/8). Kedatangan Archandra Tahar menemui Pimpinan KPK dalam rangka meningkatkan koordinasi kedua lembaga. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/ama/16

Jakarta, Aktual.com – Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya ekonom Indonesia Mar’ie Muhammad.

Arcandra mengatakan kejujuran yang diajarkan Mar’ie Muhammad menjadi nilai keteladanan paling menonjol dari mantan Menteri Keuangan era rezim Soeharto itu. Menurutnya, Mar’ie adalah sosok yang sederhana, lurus, dan penuh dedikasi.

“Inilah teladan paling berharga yang bisa kita peroleh dari beliau selain kapasitasnya sebagai Menteri Keuangan yang tentu tidak perlu diragukan. Menjadi pejabat kan bukan hanya soal kapasitas, integritas juga harus jalan beriringan,” kata Arcandra saat melayat di rumah duka, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (11/12).

Untuk diketahui, Mar’ie Muhammad wafat pada usia 77 tahun setelah menderita sakit dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Jakarta, Minggu, (11/12), sekitar pukul 02.00 WIB dinihari.

Marie merupakan Menteri Keuangan pada era Kabinet Pembangunan VI atau periode 1993-1998, setelah sebelumnya mengabdi sebagai Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan pada 1988 hingga 1993.

Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur, 3 April 1939 ini pernah dijuluki sebagai “Mr Clean” karena perjuangannya dalam memberantas korupsi ketika budaya koruptif merajalela.

Jenazah Marie akan terlebih dahulu disalatkan di Masjid Al-Azhar sebelum dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.[Nailin In Saroh]

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid