Gubernur nonaktif DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hadir dalam persidangan dugaan penistaan agama di Auditorium Kementrian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (10/01). Sidang kali inimasih beragendakan mendengarkan keterangan saksi dari pihak penuntut umum. Pool/Kumparan/Aditia Noviansyah

Jakarta, Aktual.com – Politikus senior PAN Amien Rais berharap kasus hukum penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak menjadi permainan.

“Jangan dimain-mainkan hukum itu,” ujar dia di Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (15/1).

Seperti tedakwa penista agama lainnya, Ahok pun harus dipenjara, karena semua penista agama tetap diproses hukum.

“Seperti semua penista agama juga masuk penjara. Kemudian kita buka lembaran baru, kemudian negara kita ini jadi tenang kembali.”

Negara, ujar dia tidak boleh goyang hanya karena kasus penistaan agama oleh Ahok. “Nah itu tadi secara global (politik carut marut), nah mulai Ahok ini memang lebih cepat lebih bagus (proses hukumnya).”

Hukuman terhadap Ahok, kata dia, harus memenuhi rasa keadilan dan sama dengan terpidana kasus penistaan agama lainnya.

Mantan Ketua MPR ini pun meminta persidangan kasus penistaan agama oleh Ahok tidak bertele-tele, agar cepat selesai.

“Ahok itu dipercepat jangan bertele-tele ya, kemudian diberikan hukuman yang setimpal. Sesuai dengan rasa keadilan,” kata Amien.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu