Sebanyak 190 bangunan liar semi permanen dirobohkan dengan alat berat jenis beko di sepanjang KH Noer Ali mulai dari Sumber Artha menuju Ahmad Yani, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/11/2014). Bangunan tersebut berdiri di atas lahan Perusahaan Jasa Tirta (PJT) II yang berdiri sudah puluhan tahun. Pembongkaran tersebut untuk penataan jalur pedestrian. AKTUAL/Azzi Yuphikatama