Jakarta, Aktual.com – Sebanyak 7788 jiwa atau sekitar 3.393 KK terdampak langsung dari Banjir di Ibu Kota Jakarta. Rumah mereka terendam air hingga ketinggian 150cm.
Demikian data sementara Pusdalops BPBD DKI Jakarta, Kamis (16/2).
Tercatat Jakarta Timur menjadi daerah yang paling banyak terendam banjir. Enam kelurahan dari tiga kecamatan yang ada di Jakarta Timur terendam air.
Enam kelurahan tersebut meliputi Kelurahan Cibubur dan Rambutan (Kecamatan Ciracas); Kelurahan Cililitan dan Cawang (Kecamatan Kramat Jati); serta Kelurahan Kampung Melayu dan Niagara Cina (Kecamatan Jatinegara).
Terparah banjir terletak di Kelurahan Cawang hingga ketinggian 150 centimeter dengan 1.188 KK atau 3.896 jiwa terdampak banjir.
Sementara di Kelurahan Kampung melayu, ketinggian 100 centimeter dengan masyarakat yang terdampak 443 KK atau 1.456 jiwa.
Kondisi sungai di Jakarta saat ini normal dan Siaga 3.
Berikut perincian banjir sebagaiman dilaporkan Pusdalops BPBD DKI Jakarta:
JAKARTA TIMUR
1.Kecamatan Ciracas
Kelurahan Cibubur
RW. 02,
RW. 03,
RW. 10,
Ketinggian Air 10-50 cm
Kelurahan Rambutan
RW. 06, RT. 14, 17, 18, 19,
Ketinggian 10-30 cm
Penyebab: Limpasan kali Cipinang dan Ciliwung
Pengungsi: Nihil
2. Kecamatan Kramat Jati
Kelurahan Cililitan
RW: 08 RT : 07,
Ketinggian Air 15 s.d 25 cm
Kelurahan Cawang
RW. 01 RT. 04, 05, 07, 08
Ketinggian 50 s.d 120 cm
Terdampak : 163 KK, 500 JIWA
RW. 02 RT. 06, 08, 09, 10 , 11, 12
Ketinggian 70 s.d 150 cm
Tedampak : 421 KK, 1409 JIWA
Jalan Taman Harapan
RW. 03 RT. 02, 04, 07, 15
Ketinggian 50 s.d 150 cm
Terdampak : 120 KK, 436 JIWA
RW. 05 RT. 01, 09, 10, 11, 12
Ketinggian 50 s.d 150 cm
Terdampak : 176 KK, 551 JIWA
RW. 08 RT. 01, 02, 04, 05, 06, 08, 09
Ketinggian 30 s.d 90 cm
Terdampak : 308 KK, 1000 JIWA
3. Kecamatan Jatinegara
Kelurahan Kampung Melayu
RW. 04 RT. 011, 012, 013
Ketinggian 10 s.d 100 cm
Terdampak : 56 KK, 204 JIWA
RW. 05 RT. 006, 009, 010, 011
Ketinggian 10 s.d 100 cm
Terdampak : 101 KK, 295 JIWA
RW. 06 RT. 005,
Ketinggian 10 s.d 20 cm
Terdampak : 5 KK, 17 JIWA
RW. 07 RT. 001, 002, 003, 004, 005, 006, 008, 016, 017
Ketinggian 10 s.d 50 cm
Terdampak : 153 KK, 494 JIWA
RW. 08 RT. 004, 006, 009, 010, 013, 014, 015, 016
Ketinggian 30 s.d 100 cm
Kebon pala Posisi tanah rendah
Terdampak : 128 KK, 446 JIWA
Penyebab : Kenaikan pintu air Katulampa dan pintu air Depok.
Kelurahan Bidara Cina
RW. 06 RT. 04, 05, 06, 07, 08, 10
Ketinggian 30 s.d 50 cm
Terdampak : 185 KK, 550 JIWA
RW. 07, RT. 05, 14, 16, 17, 18
Ketinggian 20 s.d 40 cm
Terdampak : 370 KK, 1218 JIWA
RW. 11, RT. 02, 06, 10, 12, 13
Ketinggian 50 s.d 80 cm
Terdampak : 207 KK, 668 JIWA
Penyebab: Kenaikan pintu air Katulampa dan pintu air Depok.
Laporan: Wildan
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby