Jakarta, Aktual.Com- Imam Besar Umat Islam, Habieb Rizieq mengatakan bahwa sebenarnya dari semalam tengah sibuk mempersiapkan sejumlah posko banjir di Jakarta.
Hal itu menjawab alasan rencana ketidakhadirannya di aksi damai 212 di depan Gedung MPR/DPR RI.
“Sebenarnya dari semalam kami sedang sibuk mempersiapkan posko-posko banjir di Jakarta,” kata Habieb Rizieq dalam orasinya di tengah masa aksi 212, di depan Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Selasa (21/2).
“Kenapa saya minta ketika utusan kita keluar atau selesai dari audiensi dalam menyampaikan tuntutan kepada dewan, kita bubar untuk membantu saudara- saudara kita yang terendam banjir,” tambahnya.
Ia pun juga menyerukan agar tidak ada lagi aksi besar- besaran melainkan mengedepankan dialog dan musyawarah atara ulama dengan umarrah (pemimpin) bangsa ini.
“Kedepan jangan ada lagi aksi demo besar, melainkan mengedepankan dialog dan musyawarah,” ujar dia.
“Ulama dan umarrah kedepan kita bangun dialog, dan kita bangun pemerintahan dan Indonesia ini supaya berjalan baik dan bermartabat,” tandasnya.
Pewarta :Novrizal Sikumbang
Artikel ini ditulis oleh:
Bawaan Situs