BMKG memperingatkan, potensi hujan sedang-lebat yang disertai angin kencang, kilat, dan petir di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Aktual/Munzir

Jakarta, Aktual.com – Sebagiam wilayah Jakarta diprediksi akan diguyur hujan pada Minggu (5/3). Dalam situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geologi (BMKG), hujan akan mengguyur sebagian wilayah Jakarta dari pagi hingga malam hari.

Pada pagi hari, wilayah selatan dan timur diperkirakan diguyur hujan lokal. Sedangkan Kepulauan Seribu diprediksi akan diguyur hujan ringan.

Sementara itu, tiga wilayah lain diprediksi tidak terguyur hujan pada pagi hari. Jakarta Utara dan Jakarta Pusat tercatat berawan, sedangkan status Jakarta Barat diperkirakan akan lebih cerah, dengan status cerah berawan.

Pada siang hari, hujan diperkirakan akan mengguyur hampir semua wilayah daratan Jakarta. Hujan sedang diperkirakan akan mengguyur wilayah Timur, Selatan dan Barat Jakarta.

Sementara itu, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara diprediksi BMKG akan mengalami hujan lokal. Sedangkan wilayah Kepulauan Seribu justru diperkirakan cerah berawan.

Memasuki malam hingga dini hari, BMKG memprediksi hujan akan membasahi semua wilayah Jakarta, baik daratan maupun kepulauan. Tercatat, terdapat empat wilayah Jakarta yang akan dibasahi hujan lokal, yaitu Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Pusat.

Sedangkan hujan ringan dan hujan sedang akan membasahi masing-masing wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

Selain itu, BMKG juga memprediksi bahwa hujan akan membasahi wilayah Depok dan Bogor pada Minggu. Dari perkiraan cuaca yang dilansir dari situs resmi BMKG, kedua wilayah tersebut akan mengalami tingkat kederasan yang sama sejak pagi hingga dini hari.

Hujan lokal akan membasahi kedua kota tersebut pada pagi hari. Memasuki siang hari, hujan petir diperkirakan mengguyur kedua kota yang berada di sebelah selatan Jakarta ini. Sedangkan malam hingga dini hari, hujan ringan diprediksi akan terjadi di wilayah Bogor dan Depok.

Laporan: Teuku Wildan

Artikel ini ditulis oleh:

Teuku Wildan
Andy Abdul Hamid