Jakarta, Aktual.com – Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah menyebut para investor dan pengembang proyek reklamasi sebagai pengusaha yang visioner. Pernyataan tersebut diungkapkannya dalam sebuah diskusi dan konsultasi publik yang membahas mengenai reklamasi yang di kantor Bappeda Jakarta, Jumat (10/3).
“Para investor ini sangat visioner, karena berani berinvestasi dalam jumlah uang yang tidak sedikit, demi kemajuan Jakarta,” ujarnya kepada peserta diskusi.
Menurut Saefullah, reklamasi sangat dibutuhkan untuk membuat Jakarta lebih maju dan modern. Oleh karenanya, ia pun memuji sumbangsih pengusaha yang mau berperan dalam proyek reklamasi di kawasan Teluk Jakarta ini.
Dalam kesempatan itu, ia menekankan diskusi dan konsultasi publik terkait reklamasi ini dibutuhkan untuk mendengar aspirasi komponen masyarakat, pemerintah dan pengusaha. Diskusi ini sendiri dihadiri oleh beberapa instansi kementerian yang terkait langsung dengan pelaksanaan 17 pulau buatan ini.
Untuk ke depannya, lanjutnya, ia akan mengundang para pengusaha yang menjadi investor dalam Mega proyek yang telah menggusur puluhan ribu kepala keluarga (KK) nelayan ini.
“Hari ini saya sudah mendapat masukan dari masyarakat. Ke depannya, saya akan mengundang para pengusaha untuk mendengar keluh kesah mereka tentang reklamasi,” tandasnya.
Laporan Teuku Wildan
Artikel ini ditulis oleh: