Seorang pekerja menyelesaikan perbaikan gerbong kereta api di Balai Yasa, Manggarai, Jakarta Selatan, Rabu (1/7/2015). PT KAI menyiapkan 340 rangkaian kereta api reguler dan 30 perjalanan kereta api tambahan lebaran untuk mengangkut penumpang yang diperkirakan mencapai 5,99 juta orang atau meningkat sekitar 6,11 persen dari tahun lalu yang mencapai 5,65 juta penumpang.

Bandar Lamping, Aktual.com – Jumlah penumpang yang menggunakan transportasi kereta api, kapal feri dan pesawat udara di Provinsi Lampung selama Januari 2017 mengalami penurunan.

“Jumlah penumpang yang menggunakan moda transportasi tersebut mengalami penurunan antara enam hingga 19 persen,” kata Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Lampung, Yeane Irmaningrum di Bandar Lampung, Sabtu (11/3).

Penumpang yang berangkat dari Stasiun Kereta Api Tanjungkarang, Bandar Lampung pada Januari 2017 sebanyak 58.499 orang, turun sebesar 6,02 persen bila dibandingkan Desember 2016. Namun, lanjutnya, jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu mengalami kenaikan sebesar 17,15 persen.

Yeane menjelaskan, jumlah penumpang kapal feri yang berangkat melalui Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, Lampung pada Januari 2017 sebanyak 127.035 orang, turun sebesar 19,52 persen jika dibandingkan Desember 2016.

“Sedangkan jumlah kendaraan yang diangkut melalui Pelabuhan Bakauheni pada Januari 2017 sebanyak 173.968 kendaraan turun sebesar 1,21 persen jika dibandingkan Desember 2016.”

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Wisnu