Jakarta, Aktual.com – Kawat berduri sudah dipasang di depan Kementerian Dalam Negeri untuk pengamanan aksi 313, Jumat (31/3). Massa aksi 313 akan melakukan long march dari Masjid Istiqlal hingga Istana Merderka.
Aksi akan melewati jalan Merdeka Timur, jalan Merdeka Barat, Jalan Merdeka Selatan dan patung kuda. Tak hanya kawat berduri, kendaraan taktis seperti Barracuda, Water Canon dan mobil APC Wolf sudah ditempatkan di jalan Merdeka Utara.
Sementara, stasiun Juanda dipenuhi peserta aksi 313. Pemantauan Aktual.com sejak pagi tadi, sudah terlihat massa aksi yang mengenakan pakai berwarna putih memenuhi stasiun Juanda.
Suasana di sekitar area stasiun tersebut semakin padat menuju Masjid Istiqlal yang menjadi tempat dimulainya aksi 313 ini. Padatnya stasiun Juanda membuat petugas harus turun tangan untuk mengatur agar peserta tidak memadati jalan keluar Stasiun Juanda.
Sementara itu jumlah warga Jakarta yang beraktivitas di kawasan Stasiun Juanda tampak biasa saja, mereka tetap beraktivitas seperti biasanya. Aksi 313 ini berbeda dari aksi sebelumnya, yang menyebabkan beberapa perusahaan memilih untuk meliburkan karyawannya. [Agustina Permatasari/Gespy Kartikawati Amino]
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu