Samarinda, Aktual.com – Banjir merendam ratusan rumah yang tersebar di empat desa di Kecamatan Marangkayu, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Kepala Desa Santan Tengah Nasrullah, mengatakan banjir mulai melanda kawasan Kecamatan Marangkayu sejak Jumat (31/3) dan terus meluas hingga ke beberapa desa di kawasan itu.
“Banjir terparah berlangsung sejak kemarin (Minggu, 2/4) dan hari ini. Ketinggian air di sejumlah tempat mencapai lebih satu meter,” kata Nasrullah ketika dihubungi, Senin (3/4).
Di Desa Santan Tengah, kata Nasrullah, banjir menggenangi sedikitnya 20 rumah warga di 10 RT dan empat dusun dengan rata-rata ketinggian air satu meter hingga satu setengah meter.
Genangan air terparah yang melanda Desa Santan Tengah berlangsung di Dusun Kampung Masjid, Dusun Handil 1, serta Dusun Handil 2 dengan ketinggian air lebih satu meter.
Artikel ini ditulis oleh: