Bogor, Aktual.com – Sekolah Pemimpin SMART Ekselensia Indonesia kembali menorehkan prestasi dengan meraih medali emas pada Selasa (23/5), dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Propinsi.
Pelaksanaan OSN Tingkat Propinsi digelar selama tiga hari 8-10 Mei 2017 oleh Direktorat Pendidikan Dasar dan Menengah Propinsi Jawa Barat di Wisma Bumi Makmur Indah Lembang, Bandung, Jawa Barat, dan diikuti ratusan peserta terpilih.
Tiga kontingen terbaik SMART Ekselensia Indonesia terpilih dalam perhelatan bergengsi ini dengan menyisihkan ratusan peserta lain. Namun, sorotan utama tertuju pada Ahmad Basyir Najwan yang berhasil menyabet medali emas untuk bidang Fisika. Ini adalah kemenangan kedua Basyir setelah sebelumnya berhasil memboyong emas di OSN Tingkat Kabupaten Bogor.
Bukan tanpa alasan SMART Ekselensia Indonesia menggadang Basyir untuk merebut posisi juara. Basyir memang dikenal sebagai siswa dengan segudang prestasi, baik akademik maupun non akademik. Hal tersebut kembali ia buktikan dengan perolehan medali emas pada OSN Tingkat Propinsi.
Sebelum mengikuti OSN Tingkat Propinsi, selama tiga hari Basyir mengikuti karantina di Gedung PPPPTK, Bogor, Jawa Barat, dengan bimbingan dari guru SMART Ekselensia Indonesia dan pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor.
Artikel ini ditulis oleh:
Arbie Marwan