Jakarta, Aktual.com – Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta menerima pengajuan 1.907 penerbangan tambahan terkait lebaran dari pihak maskapai.
“Untuk sementara hingga saat ini, kita telah menerima 1.907 rencana penerbangan tambahan dari pihak maskapai,” kata Branch Communication Manager Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, Dewandono Prasetyo Nugroho dalam keterangan resminya, di Jakarta, Rabu (24/5).
Ia menjelaskan, rencana penerbangan tambahan tersebut untuk penerbangan domestik, baik keberangkatan maupun kedatangan. Sedangkan untuk internasional, terdapat 16 extra flight. Terdiri dari delapan kedatangan dan delapan keberangkatan.
Sementara untuk predikasi penumpang saat lebaran, pihaknya memperkirakan akan ada kenaikan khususnya pada H-2 sebanyak lima persen. “Lalu untuk arus balik, akan ada kenaikan sebesar enam persen yang terjadi pada H+6,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Eka