Djarot Saeful Hidayat

Jakarta, Aktual.com – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyebut jika dirinya telah bertemu secara langsung dengan Gubernur DKI non aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Dari pertemuan tersebut, Djarot mengaku mengetahui latar belakang pengunduran diri Ahok sebagai gubernur.

“Saya sudah ketemu Ahok menanyakan latar belakang kok beliau mengundurkan diri,” cerita Djarot di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Rabu (31/5).

Djarot menyebut saat itu Ahok menyebutkan alasan pengunduran dirinya diambil agar tidak terjadinya pro-kontra. Ahok pun kemudian, meminta Djarot untuk meneruskan sebagai Guburnur DKI.

“Beliau benar-benar menjaga supaya enggak ada pro-kontra. Sudahlah kami (Ahok) mundur saja, biar Mas Djarot yang teruskan,” kata Djarot.

Selain itu, Djarot mengatakan Ahok juga sempat menyinggung soal foto dirinya yang akan dipajang di Balai Kota sebagai Gubernur DKI dengan masa jabatan kurang lebih lima bulan.

“Beliau (Ahok) bilang gini, ‘lumayan mas lima sampai enam bulan enggak apa-apa. Tapi nanti gambarnya (foto) tetap akan ada juga di galeri (Balai Kota)’. Berarti ada di gambar itu ya, Pak Jokowi, Pak Ahok dan saya. Kan lumayan ada,” kata Djarot menirukan perkataan Ahok.

Sebelumnya diberitakan, siang ini DPRD DKI bakal menggelar Rapat Paripurna Istimewa soal pengunduran diri Ahok sebagai Gubernur DKI dan pengusulan Djarot sebagai Gubernur DKI Definitif.

Pewarta : Gespy Kartikawati Amino

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs