Jakarta, Aktual.com – Memperingati hari lahirnya dan dalam kondisi saat ini yang mengarah pada perpecahan diharapkan masyarakat Indonesia bisa memaknai Pancasila sebagai ideologi negara.
“Jadi seluruh masyarakat harus menjaga, Pancasila. Bukan saja Pancasila, tapi nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila sebagai alat pemersatu,” ucap Wakapolda Brigjen Pol Suntana, di Jakarta, Kamis (1/6).
Dirinya menegaskan kepada kelompok tertentu untuk tidak merusak ideologi negara ini. Bahkan, siapapun yang berniat mengganti Pancasila dengan ideologi lain, Polri dan TNI akan berada di garis depan untuk menindak tegas kelompok-kelompok tersebut.
“Bila ada kelompok-kelompok tertentu yang ingin mengganti Pancasila, saya, Polisi dan TNI akan berada di garis depan untuk menghadapi kelompok-kelompok ini,” sebut jenderal bintang satu itu.
Menurutnya, bila masih ada upaya dari kelompok-kelompok yang ingin merubah ideologi Pancasila dengan ideologi lain semisal khilafah. Dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk melawan dan mempertahankan Pancasila sebagai ideologi bangsa dan negara.
“Saya ingatkan seluruh masyarakat untuk tetap ingat dan pedoman hidup kita, dasar negara kita, alat pemersatu kita adalah Pancasila,” pungkasnya.
(Novrizal)
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Eka