Jakarta, Aktual.com – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Agus Rahardjo, mengamini bahwa penyegelan ruang Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur, Moch Basuki, terkait operasi tangkap tangan. Meski begitu, Agus belum mau menjelaskan secara detil kasusnya.
“Iya,” singkat Agus, saat dikonfirmasi melalui pesan elektronik, Senin (5/6).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Basuki ialah pihak yang terjaring OTT KPK hari ini. Penyegelan ruangan politikus Partai Gerindra itu merupakan tindak lanjut dari OTT.
Kabarnya, dalam OTT tersebut ada tiga. orang yang ditangkap, salah satunya Basuki. Saat ini para pihak yang ditangkap KPK masih berada di Jawa Timur.
Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, juga telah mengkonfirmasi kegiatan lembaganya di Jatim. Tapi, seperti Agus, Febri pun belum mendapatkan informasi detil soal OTT tersebut.
“Memang benar ada kegiatan KPK di Jatim. Tapi sampai saat ini belum ada informasi mendalam,” klaim Febri, di Gedung KPK, sore tadi.
Laporan: M Zhacky Kusumo
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby