Jakarta – Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono mengatakan untuk mewujudkan ketahanan pangan Indonesia, maka Impor sapi harus diturunkan dengan cara ternak.

Hal itu dikatakannya saat menyambangi rumah potong sapi PD Dharmajaya di cakung, jumat (23/6).

Nono menilai pentingnya ketahanan pangan tidak bergantung pada daging impor dari luar.

“Indonesia sudah seharusnya tidak bergantung pada stok daging dari impor, karena jika ada satu hambatan saja dalam distribusi maka stok daging juga akan kosong,” katanya.

Nono berharap ketahanan pangan Indonesia terhadap daging bisa makin baik setidaknya dalam dua tahun kedepan.

Pada kesempatan yang sama Dirut PD Darma Jaya, Marina Ratna Kusumajati mengatakan bahwa stok daging sapi masih mengikuti permintaan pasar.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid