Diprediksi puncak arus mudik di lintasan Kalimalang terjadi pada H-2 dan H-1 Lebaran yakni Jumat dan Sabtu pekan ini dan sebanyak 23 ribu kendaraan roda dua melintasi ruas Jalan Kalimalang. AKTUAL/Munzir

Jakarta, Aktual.com – Hari ini sekitar 27.058 penumpang dari Stasiun Senen yang akan menuju sejumlah kota di Pulau Jawa bakal diberangkatkan. Data ini diperoleh dari data penjualan tiket, Jumat (23/6).

Senior Manager Humas DAOP 1 PT Kereta Api Indonesia Suprapto mengatakan lonjakan penumpang di Stasiun Senen terjadi pada H-2 lebaran.

“Lonjakan penumpang di Stasiun Senen sudah terjadi sejak tanggal 15 Juni atau H-10 hingga 28 Juni atau H+2, yakni sekitar 25.000 hingga 26.000 penumpang per hari,” ujar Suprapto.

Jumlah tersebut, kata dia sesuai dengan jumlah tempat duduk yang disedikan PT KAI untuk para pemudik.

Sedangkan untuk arus balik, kata dia berdasarkan data penjualan tiket, pada H+2 yaitu 28 Juni hingga 6 Juli perkirakan sekitar 22.000 orang.

“Dalam kondisi normal penumpang yang turun di Stasiun Senen hanya sekitar 8.000 orang hari,” katanya.

Pewarta : Agustina Permatasari

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs