Parit Malintang, Aktual.com – Sebanyak 530 rumah warga pada 17 kecamatan di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat belum teraliri listrik.

“Data tersebut yang kami peroleh setelah prajurit dikerahkan untuk pendataan,” kata Dandim 0308 Pariaman Letkol Arh Hermawansyah di Parit Malintang, Sabtu (5/8).

Pendataan tersebut merupakan tindak lanjut dari program Bukit Barisan Bersinar yang digagas oleh Kodam I Bukit Barisan. Dari pendataan tersebut, lanjut dia, ditemukan rumah yang tidak teraliri listrik disebabkan oleh dua faktor, yaitu karena kabel Perusahaan Listrik Negara atau PLN tidak terpasang di daerahnya dan pemiliknya tidak memiliki uang untuk membiayai pemasangan instalisasi listrik.

Hermawansyah memandang perlu pendataan lebih lanjut dari instansi terkait karena jumlah 530 rumah tersebut kemungkinan bisa bertambah. 175 rumah dari 530 rumah tersebut akan mendapatkan bantuan paket penerangan dari Yayasan Nawacita melalui program Listrik Mandiri Rakyat (Limar) yang dananya bersumber dari PT Semen Padang.

“Paket penerangan untuk 175 rumah tersebut akan diserahkan pada tanggal 10 Agustus nanti.”

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Wisnu