Jakarta, Aktual.com – Polri bersama tujuh Gubernur Jawa-Bali menggelar rapat kordinasi sekaligus penandatangan nota kesepahaman atau Momerandum of Understanding (MoU) tentang Samsat Online.
Kerjasama dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat itu berlangsung di Grand Hotel Sahid, Sudirman, Jakarta, Kamis (7/9).
Adapun tema yang diusung dalam rapat kordinasi ini yaitu “Moderenisasi Pelayanan Publik Demi Terwujudnya Pelayanan yang Mudah, Cepat, Transparan dan Akuntabel”
Irwasum Polri Komjen Dwi Prayitno yang mewakili Kapolri membuka rapat kordinasi yang melibatkan sejumlah stekholder terkait suksesi Samsat Online tersebut.
Dalam kesempatan itu, tujuh kepala daerah atau yang mewakili tampak hadir dalam rapat kordinasi dan MoU. Mereka adalah Gub Banten Wahidin Halim, Gubernur Jawa Timur diwakili.
Kemudian Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, dan Gubernur Bali, serta Gubernur DKI Jakarta yang diwakili.
Laporan: Fadlan Syiam Butho
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby













![Kasus WNI Anak di Yordania, Kemlu Intensifkan Upaya Pemulangan Polisi Yordania di dekat perbatasan dengan Israel pada 21 Mei 2021 di al-Karama, Yordania. [Jordan Pix/Getty Images]](https://aktual.com/wp-content/uploads/2025/12/Anak-WNI-Di-Bawah-Umur-100x75.png)


