Hadiri sidang, hakim cecar Setnov soal bagi-bagi duit korupsi e-KTP di DPR. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Generasi Muda Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia menduga bahwa kecelakaan tunggal yang dialami Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto (SN) akan berujung pada amnesia atau lupa ingatan.

Menurut dia, meski sulit untuk menduga peristiwa semalam merupakan rekayasa, namun bila dilihat ada upaya untuk kembali mengelak dari jeratan hukum KPK.

“Sulit untuk tidak bisa kita disimpulkan bahwa semua itu adalah rekayasa untuk SN kembali menghambat proses hukum yang sedang berjalan,” kata Doli saat dihubungi, di Jakarta, Jumat (17/11).

“Bila dilihat dari track recordnya, saya menduga skenario berikutnya setelah kecelakaan ini adalah SN akan menyatakan dirinya gegar otak, amnesia, lupa ingatan, dan berharap kasusnya tidak dapat diteruskan,” tambah dia.

Bahkan, sambung Doli, bukan tidak mungkin kemudian Novanto yang sedang menyandang status tersangka itu akan dilarikan ke rumah sakit di luar negeri untuk berobat.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Andy Abdul Hamid