Jakarta, Aktual.com – Sektor transportasi udara menjadi pendukung utama dalam keberhasilan bidang pariwisata. Kualitas dari pelayanan dan infrastruktur bandara dianggap menjadi cerminan awal dari kondisi pariwisata di suatu daerah. Bandara dianggap sebagai pintu pertama masyarakat datang ke sebuah daerah sebagai wisatawan.

Wakil Ketua Komite II DPD RI I Kadek Arimbawa meminta, agar sektor kualitas dan infrastruktur transportasi udara di Sulawesi Utara semakin ditingkatkan terutama untuk melayani wisatawan yang datang. Apalagi saat ini Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara sektor pariwisata di Sulawesi Utara sedang membangun sektor pariwisata yang dimilikinya.

“Bandara adalah muka dari pariwisata. Jika bandaranya amburadul, maka pariwisatanya juga akan terpengaruh. Pariwisata baik atau buruknya ada di bandara, dermaga laut atau udara. Bagaimana pengelolaan bandara, kenyamanan, service. Jika itu bagus akan menimbulkan rasa senang wisatawan,” ujar Kadek, di Gedung Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Senin (27/11),

Kadek yang juga Senator dari Provinsi Bali tersebut menambahkan bahwa untuk mendukung perkembangan pariwisata di Sulut, pengelola bandara, dalam hal ini Angkasa Pura I, harus mampu mengembangkan bandara agar dapat mengakomodir wisatawan yang datang ke Sulawesi Utara.

“Tadi ada beberapa hal yang dibahas, seperti pihak pengelola bandara Angkasa Pura 1 harus mengembangkan bandara untuk mengembangkan wisatawan yang semakin meningkat,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh: