Cagub DKI Jakarta No 1 Agus Harimurti Yodhoyono (AHY) didampingi Istri Anissa Pohan melakukan Pemungutan Suara (TPS) 06 di Kelurahan Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (15/2). Jumlah DPT di TPS 06 sebanyak 481 orang di luar penambahan. Selain Agus, sang istri Annisa Pohan serta mertuanya Aulia Pohan, juga terdaftar dalam DPT di TPS 06. AKTUAL/Tino Oktaviano
Cagub DKI Jakarta No 1 Agus Harimurti Yodhoyono (AHY) didampingi Istri Anissa Pohan melakukan Pemungutan Suara (TPS) 06 di Kelurahan Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (15/2). Jumlah DPT di TPS 06 sebanyak 481 orang di luar penambahan. Selain Agus, sang istri Annisa Pohan serta mertuanya Aulia Pohan, juga terdaftar dalam DPT di TPS 06. AKTUAL/Tino Oktaviano

 

Jakarta, Aktual.com – Direktur The Yudhoyono Institute Agus Hatimurti Yudhoyono (AHY) diundang oleh Fraksi Partai Demokrat untuk mengisi Seminar Nasional Generasi Milenial.

Undangan fraksi Demokrat itu sekaligus memberikan ruang untuk AHY untuk menyampaikan gagasannya untuk membentuk generasi milenial yang unggul. Atas hal itu, fraksi-fraksi partai untuk mengundang AHY jika menilainya sebagai calon pemimpin muda potensial bagi Indonesia.

“Kenapa enggak fraksi lain mengundang tokoh ini? Bisa saja. Bisa saja fraksi lain mengundang AHY karena kita kan AHY bukan bagian dari Demokrat. Beliau tokoh muda bangsa,” kata Anggota Komisi X dari Fraksi Partai Demokrat Putu Supadma Rudana di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/11).

Putu meyakini pun menyakini AHY siap untuk memimpin Indonesia apabila bangsa dan negara membutuhkan putra sulung Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono ini. Oleh karenanya, fraksi-fraksi partai diharapkan mengundang AHY agar mendengar gagasan dan visinya sebagai calon pemimpin.

“Mungkin 2019 ada tokoh yang enggak bisa untuk maju tapi AHY kalau panggilan sejarah, panggilan bangsa dan negara beliau siap untuk memimpin kapanpun,” terangnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara