Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberi pidato tentang revisi UU Ormas yang akan diajukan partainya, di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Senin (30/10/2017).Dalam pidatonya SBY secara tegas dan jelas, Demokrat setuju jika Perppu dilakukan revisi dan Demokrat menolak jika tidak dilakukan revisi terhadap kandungan Perppu Ormas tersebut. AKTUAL/Munzir

Jakarta, Aktual.com – DPP Partai Demokrat menyampaikan keputusan resmi dukungan kepada pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur di 17 Provinsi yang ikut dalam Pilkada 2018 ini.

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan bahwa keputusan sudah melalui mekanimse konstitusi partai.

“Hadir anggota majelis partai dan pengurus harian inti Partai Demokrat, kehadiran beliau sore ini bersama saya adalah menunjukan jika setiap keputusan partai tidak hanya diambil oleh saya (selaku Ketum) melainkan melalui mekanisme majelis,” kata SBY dalam pengumuman 17 calon gubernur danbcalon wakil gubernur, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Minggu (7/1).

Dalam kesempatan itu, SBY juga menyampaikan bahwa setidaknya ada 4 kriteria yang menjadi acuan partai untuk menentukan pasangan calon yang akan diusung.

“Ada 4 kriteria terhadap calon yang kami usung, integritas, kapasitasnya (cakap tidaknya sebagai calon kepala daerah, elektabilitasnya, bahkan tidak hanya itu dengan PT 20 persen, kalau partai dapat berkoalisi, ini tidak mudah dalam prosesnya baik di tingkat gubernur, bupati, maupun walikota. Karena, ada saja dalam perjalannya, calon yang pergi, terdegradasi dan setelah ditetapkan bahkan saling kunci dalam berkoalisi pun terjadi,” papar presiden RI dua periode itu.

Berikut ini nama Cagub dan Cawagub di 17 Provinsi, dimulai dari wilayah paling Timur.

PAPUA : Calon Gubernur Lukas Enembe dengan Calon Wakil Gubernur Klemen Tinal (incumbent).

MALUKU UTARA: Dr H Burhan Abdurahman dengan Calon Wakil Gubernur Ishak Jamaluddin.

MALUKU: Calon Gubernur Said Assegaf (incumbent) dengan Andreas Rentanubu.

Nusa Tenggar Timur : Calon Gubernur Benediktus K Harman dengan Calon Wakil Benny Litelnoni.

Nusa Tenggara Barat ; Calon Gubernur Zulkiflimansyah dengan Calon Wakil Gubernur Siti Rohmi Dhalillah.

BALI : Calon Gubernur Ida Bagus Dharmawijaya dengan I Ketut Sidikerta.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby