Jakarta, Aktual.com – Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melakukan pemeriksaan terhadap gerakan tanah yang terjadi di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Tim Tanggap Darurat (TTD) Badan Geologi saat ini sudah dilokasi bencana dan sudah mulai melakukan pemeriksaan guna mengetahui penyebab terjadinya gerakan tanah serta membuat rekomendasi teknis penanganan bencana gerakan tanah, berdasarkan informasi dari Kementerian ESDM.

Gerakan tanah yang melanda tiga lokasi di Kabupaten Bogor menurut, Kepala Pusat Vulkanologi Dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian ESDM, Kasbani terjadi akibat curah hujan yang tinggi dengan durasi lama dan karena kemiringan lereng tebing yang terjal.

“Tim Tanggap Darurat Badan Geologi saat ini sudah berada dilokasi terjadinya gerakan tanah berupa tanah longsor di Kabupaten Bogor. Tim akan melakukan pemeriksaan di lokasi bencana untuk mengetahui penyebab terjadinya bencana,” ujar Kepala Pusat Vulkanologi Dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian ESDM, Kasbani, Selasa (6/2).

Selain melakukan pemeriksaan, Tim Tanggap Darurat Badan Geologi juga akan memberikan rekomendasi teknis penanganan bencana gerakan tanah dan sosialisasi mengenai kondisi gerakan tanah yang telah terjadi kepada masyarakat yang terkena bencana, lanjut Kasbani.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Andy Abdul Hamid