Kembang api ramaikan pergantian tahun dari 2013 ke 2014 di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Rabu (1/1/2014). Tahun baru yang jatuh pada hari Rabu terakhir di bulan Safar ini, disebut masyarakat Jawa sebagai Rebo Wekasan. Rebo Wekasan dimitoskan sebagai hari yang dipenuhi dengan petaka.Dalam bahasa Jawa, Rebo berarti Rabu dan Wekasan adalah terakhir. Bahkan ada tradisi yang dilakukan sebagian orang Jawa pada Rabu Wekasan melakukan salawat nabi. Selain itu, di hari Rabu terakhir bulan Safar, akan diisi dengan doa-doa tolak bala. Aktual/Tino Oktaviano