Jakarta, Aktual.com – PT MNC Land Tbk atau KPIG tahun bakal menganggarkan dana besar untuk ekspansi bisnisnya membangun beberapa proyek-proyek properti berskala besar di beberapa tempat di Indonesia.
Untuk itu, pihak KPIG menargetkan akan menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) di tahun ini mencapai Rp2,5 triliun.
Angka yang besar itu antara lain didapat dari kas keuntungan tahun lalu, untuk itu para pemegang saham memutuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), diputuskan KPIG tidak mengalokasikan laba bersih 2017 sebagai dividen.
“Karena perseroan tengah mengupayakan penguatan struktur permodalan. Sehingga laba bersih 2017 yang sebesar Rp1,29 triliun dan RUPS memutuskan tidak membagikan dividen, tapi sebagai saldo laba untuk memperkuat permodalan,” kata Direktur MNC Land, Erwin R Andersen di Jakarta, Kamis (26/4).
Dia menyebutkan, senilai Rp100 miliar dari laba bersih 2017 itu akan dibukukan sebagai cadangan, sedangkan sisanya sebesar Rp1,19 triliun akan ditempatkan sebagai saldo ditahan untuk memperkuat struktur permodalan.
Artikel ini ditulis oleh: