Wuhan, Aktual.com – Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dikalahkan oleh pasangan asal China Wang Yilyu/Huang Dongping 17-21 dan 17-21 dalam pertandingan final kejuaran Bulutangkis Asia 2018 di Wuhan, Minggu (29/4).
Kekalahan Owi/Butet ini membuat Indonesia tanpa gelar juara dalam kejuaraan tersebut. Unggulan pertama ini merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa dalam Kejuaraan Bulutangkis Asia 2018.
Pada game pertama, Owi/Butet mampu mengungguli lawannya hingga interval. Tapi hal itu tidak berlanjut karena Wang/Huang dapat mengejar dan menyamakan kedudukan dengan skor 13 sama, sebelum akhirnya meninggalkan Owi/Butet untuk merebut game ini.
Sedangkan pada game ke dua, dominasi Wang/Huang semakin menjadi-jadi. Seusai skor 5-5, Owi/Butet sama sekali tidak dapat melewati perolehan poin pasangan China itu.
Dengan hasil ini, rekor pertemuan antara kedua pasangan ini menjadi 3-1 untuk Wang/Huang.
Artikel ini ditulis oleh:
Teuku Wildan















