Jakarta, aktual.com– Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Demokrat Didi Irawadi Syamsuddin mengaku belum menerima informasi detail mengenai dugaan anggota komisi XI DPR RI dari fraksi Demokrat yang terkena operasi tangkap tangan (OTT) oleh KPK.
Ia mengaku masih mencari konfirmasi kebenaran atas dugaan tersebut.
“Soal itu saya sedang cari informasi juga, karena saya baru mendengar, nanti akan ada pihak kami yang akan menyampaikan ini. Saya juga baru dengar barusan, tunggu saja, kami pasti akan berikan konfirmasi,” ujar Didi, di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (5/5).
“Nanti saya akan ke DPP dulu ya untuk konfirmasi dulu,”sambungnya.
Kendati demikian, Didi berharap kabar yang beredar itu tidak benar. Namun jika benar, Demokrat tidak akan melindungi kader yang terkena kasus korupsi.
“Dari zaman dulu sudah tahu kan, sikap Partai Demokrat tidak akan pernah melindungi kader-kader yang tentunya terlibat hal-hal yang tidak benar, tapi biar nanti ada. Saya konfirmasi dulu ya,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang