Bandung, Aktual.com – Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut dua TB Hasanuddin (Kang Hasan) mengatakan bahwa sosok Presiden ke-3 RI, BJ Habibie sebagai Sang Pendobrak dan sosok reformis sejati yang meletakkan pondasi kenegaraan dan pemerintahan yang demokratis di tengah gejolak disintegrasi bangsa.

Kang Hasan yang pernah menjadi ajudan BJ Habibie mengatakan atmosfir reformasi yang dulu dirasakan tidak terlepas dari sosok yang dikenal jenius di bidang penerbangan yakni Habibie.

Menurut dia, Menteri Riset dan Teknologi dua periode pada masa orde baru itu adalah sosok reformis sejati yang telah berhasil meletakkan dasar kenegaraan dan pemerintahan yang demokratis di tengah-tengah kondisi disintegrasi bangsa sekitar 20 tahun lalu.

“Pak Habibie, langsung mengambil langkah kilat dengan melepas seluruh tahanan politik yang menjadi ancaman paling menakutkan para aktivis,” kata Kang Hasan, usai bertemu Relawan Hasanah di Paguyuban Pasundan, di Kota Bandung.

Dia menilai, salah satu kebijakan BJ Habibie terhadap kebebasan berpendapat dan kebebasan pers, merupakan langkah tepat untuk membongkar aksi korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) yang terjadi di masa orde baru.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid