Makassar, Aktual.com – Sebanyak 100 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar pada hari pertama masuk kerja setelah libur lebaran 2018 dinyatakan absen.
“Dari pengecekan daftar kehadiran sebanyak 99 persen dan satu persennya tidak hadir atau sekitar 100 orang tidak masuk kantor,” sebut Sekretaris Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar, Basri Rakhman di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (21/6).
Menurutnya, data tersebut setelah laporan yang dimasukkan dari masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemkot Makassar termasuk pengecekan lapangan bagi PNS yang tidak masuk kerja.
Terkait dengan hal itu, pihaknya tetap melaporkan kepada inspektorat dan Wali Kota apakah akan dijatuhi sanksi atau peringatan mengingat sudah ada edaran dari Kementerian Dalam Negeri agar seluruh Aparat Sipil Negara (ASN) untuk masuk kerja sesuai ketentuan.
“Laporan akan kami sampaikan ke inspektorat dan Wali Kota tentang masih ada PNS yang belum masuk dan melanggar aturan yang sudah dibuat, nanti merekalah yang memutuskan sanksinya,”katanya.
Sementara itu dihari pertama kerja, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto didampingi Wakil Wali Kota Makassar memimpin apel pagi di halaman balai Kota dilanjutkan Halal bihalal dengan seluruh ASN lingkup Pemkot Makassar.
Usai Halal bihalal, keduanya lansung melaksanakan Inspeksi Mendadak di sejumlah dinas di wilayah balai kota, selanjutnya Dinas Pariwisata di jalan Urip Sumoharjo, gabungan dinas-dinas, Dinas Komunikasi dan Informatika jalan Andi Pangeran Pettarani.
“Berdasarkan sidak hari, ASN menunjukkan kepatuhan pada aturan. Hampir seluruh ASN hadir setelah libur panjang lebaran, meski ada yang beberapa belum masuk dan cuti,” kata Wali Kota.
Sementara Kepala Bidang Kinerja dan Penghargaan BKPSDMD Munandar menambahkan tingkat kehadiran ASN setelah libur lebaran cukup tinggi.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby