Jakarta, Aktual.com – PT Pertamina (Persero) membangun sebanyak 29 proyek strategis khususnya wilayah Indonesia Timur yang memiliki nilai keseluruhan sebesar Rp20 triliun.
Dari data, proyek tersebut dibagi dalam empat kategori, yakni pembangunan Terminal BBM serta pipanisasi, pembangunan Terminal LPG, perbaikan hingga pengembangan sarana tambat dan pembangunan Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) beserta dengan sarana penunjang lainnya.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Adiatma Sardjito, mengatakan Pertamina mengalokasikan dana lebih dari Rp36 triliun, di mana senilai Rp20 triliun difokuskan untuk proyek strategis, khususnya di wilayah timur Indonesia.
“Berbagai proyek strategis tersebut untuk memperkuat distribusi BBM dan LPG, khususnya di wilayah timur Indonesia, sekaligus mendukung program-program pemerintah, seperti BBM Satu Harga dan Program Konversi Minyak Tanah ke LPG di wilayah timur Indonesia,” ujar Adiatma, Senin (30/7).
Menurut Adiatma, dari 29 proyek strategis tersebut, sebanyak 10 proyek dengan nilai Rp4,9 triliun ditujukan untuk pembangunan Terminal BBM dan pipanisasi guna mendukung pola suplai yang lebih efisien.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid