Jakarta, Aktual.com – Untuk pertama kalinya ibukota Austria, Wina, menempati urutan teratas dalam daftar kota paling layak ditinggali (huni) di dunia dibanding 140 kota-kota lainnya di dunia, demikian hasil survei The Economist Intelligence Unit baru-baru ini.
Prestasi Wina itu sekaligus menggusur Melbourne yang harus mengakhiri rekor tujuh tahun berturut-turut ibu kota Australia itu memimpin daftar kota paling layak ditinggali di dunia, kata kepala survei untuk kota Australia di The Economist Intelligence Unit.
Meskipun Melbourne dan Wina sama-sama mengalami peningkatan dalam kelayakan ditinggali dalam enam bulan terakhir, peningkatan peringkat Wina, khususnya pada kategori stabilitas, sudah cukup untuk menggeser Melbourne.
Kedua kota sekarang terpaut hanya 0,7 poin persen, dengan Wina mencetak skor 99,13 dari 100, sedangkan Melbourne 98,4.
Dua kota Australia lainnya, yakni Sydney dan Adelaide juga masuk dalam 10 besar daftar paling layak huni, dengan masing-masing berada pada peringkat lima dan 10, sementara satu-satunya kota Eropa yang masuk 10 teratas hanyalah Kopenhagen (Denmark) yang berada di urutan sembilan.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid