BMKG
Cuaca cerah. DOK/NET

Jakarta, Aktual.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Senin (10/9) akan cerah berawan dengan rata-rata suhu udara antara 22-33 derajat Celcius dan tingkat kelembaban 45 persen-80 persen.

Laman resmi “www.bmkg.go.id” memperkirakan wilayah Jakarta Barat akan cerah berawan pada pagi hingga malam hari.

Untuk wilayah Jakarta Pusat pun diperkirakan cuaca akan cerah berawan pada pagi hingga malam hari.

Wilayah Jakarta Selatan berpotensi cerah pada pagi hingga malam hari. Demikian wilayah Jakarta Timur juga diramalkan cerah pada pagi hingga malam hari.

Jakarta Utara cerah cerah sejak pagi hingga siang hari, kemudian diperkirakan berawan pada malam hari, sedangkan wilayah Kepulauan Seribu akan cerah sepanjang pagi hari hingga malam.

Wilayah Tangerang pun diperkirakan cerah termasuk Bekasi, Depok dan Bogor akan cerah berawan namun masyarakat diimbau mewaspadai potensi angin berkecepatan tinggi pada siang dan malam hari.

(Wisnu/Ant)