Jakarta, Aktual.com – Diet sehat itu selalu dikaitkan dengan mengonsumsi makanan rendah lemak. Namun, terjadi perubahan dramatis dalam beberapa tahun belakangan ini dalam ilmu diet makanan mengenai makanan mana yang baik atau tidak.
Berikut ini tujuh makanan yang direkomendasikan. Bahkan, para ahli mengingatkan bahwa Anda tidak bisa hidup tanpanya.
1. Avokad: sumber energi yang lezat
“Pada generasi lalu dalam era diet rendah lemak, para ahli gizi menganggap avokad memiliki kandungan lemak tinggi. Penelitian menunjukkan bahwa justru lemak tersebut dapat mengurangi lipoprotein densitas rendah (LDL) atau kolesterol jahat,” mengutip Forbes, Rabu (3/10).
Avokad juga mengandung vitamin dan mineral, termasuk potasium, kalium, magnesium, dan folat, juga kaya vitamin K, C, E, B-5, dan B-6.
“Avokad menyimpan rasa kenyang lebih tinggi sehingga Anda tidak mudah lapar,” imbuh ahli diet dan direktur program pendidikan nutrisi dan dietetik University of Nevada, Las Vegas, Samantha Coogan, sembari merekomendasikan untuk mengonsumsi avokad dalam jumlah sedang.
2. Telur: miliki sumber protein tempo dulu saat ini
Konsumi telur dalam jumlah berlebih telah lama dikaitakan dengan kolesterol meningkat dan penyakit kardiovaskular. Kini para ahli mengakui bahwa telur memiliki sisi yang sehat.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid