Jakarta, Aktual.com – Pengguna Youtube mengeluhkan sulitnya mengakses platform video milik Google tersebut pada Rabu pagi (17/10).

Youtube sempat sulit diakses pada Rabu pagi, kendati pada pukul 9.45 WIB laman tersebut sudah bisa kembali dinikmati.

Dalam akun Twitter resminya, YouTube mengatakan sedang mencari sumber masalah tersebut.

“Terima kasih atas laporan Anda tentang YouTube, YouTube TV, dan masalah akses YouTube Music. Kami sedang berupaya menyelesaikan masalah ini dan akan memberi tahu Anda setelah diperbaiki,” tulis @TeamYouTube.

Dari pantauan, situs Youtube tidak dapat diakses kemudian muncul tulisan “error” saat membuka laman berbagi video tersebut.

“Youtube apakah lagi ada gangguan? Karena saya coba buka nggak bisa terus…,” cuit @artonballoon hari ini.

Pada aplikasi Youtube baik untuk Android maupun iOS juga tidak dapat diakses.

“Youtube nya gi gangguan yah ehmm… Padahal project aku di youtube.. Cepet pulih dong,” kicau @dhiezco1.

Tanda pagar #YouTubeDOWN bahkan menjadi trending topik di Twitter.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: