Jakarta, Aktual.com – Sejumlah biro perjalanan wisata membenarkan adanya penurunan pemesanan tiket pesawat Lion Air yang disebabkan oleh peristiwa jatuhnya JT 610 di Perairan Tanjung Pakis, Karawang, Jawa Barat, pada Senin (29/10).
“Setelah peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 memang terjadi penurunan pemesanan tiket pesawat. Hal tersebut membuat beberapa pelanggan beralih ke maskapai lain untuk memesan tiket pesawat,” kata seorang yang bertugas di bagian layanan pelanggan Biro Perjalanan Wisata Mister Aladin, Kevin Thomas, di Jakarta, Sabtu (11/3).
Kecelakaan pesawat Lion Air di Karawang sedikit banyak membuat calon penumpang trauma bahkan beberapa diantara sempat dibuat kecewa karena seringnya terjadi keterlambatan keberangkatan sehingga membuat calon penumpang terlantar.
“Kecelakaan pesawat Lion Air memang membuat pemesanan tiket pesawat Lion menjadi menurun, dalam lima hari terakhir ini terdapat beberapa pelanggan yang membatalkan pemesanan tiket pesawat Lion Air,” kata kevin.
Kevin juga mengatakan untuk sekarang belum ada perubahan harga tiket pesawat dari Lion Air dan kalaupun ada perubahan harga pihak Lion Air akan memberikan informasi terbaru kepada agen yang bekerjasama dengan Lion Air dalam hal penjualan tiket.
Sementara itu Biro Perjalanan Wisata Blue Sky melalui staf bagian tiketnya, Della juga sependapat dengan Kevin, dia mengatakan kalau terjadi penurunan pemesanan tiket pesawat Lion Air.
“Pelanggan kami sejak kejadian jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 memang ada beberapa yang beralih ke maskapai lain untuk memesan tiket. Maskapai Citilink dan Garuda Indonesia menjadi pilihan mereka,” pungkas Della.
Della juga mengatakan alasan pelanggan beralih ke maskapai lain karena rasa trauma mereka terhadap kejadian yang dialami oleh jatuhnya pesawat Lion Air JT 610. Tapi sejauh ini memang belum ada perubahan yang sangat signifikan mengenai pemesanan tiket dan penurunan harga.
Basarnas memastikan bahwa pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang, Bangka Belitung jatuh di perairan sekitar Karawang, Jawa Barat. Pesawat Lion Air rute Jakarta-Pangkal Pinang JT 610 dikabarkan hilang komunikasi Senin pagi (29/10) pukul 06.33 WIB, setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten pada pukul 06.20 WIB.
Namun Kevin serta Della tidak bersedia menjelaskan tingkat penurunan pemesanan tiket Lion Air yang dialami oleh biro perjalanan mereka.
ant
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby