Jutaan umat muslim melaksanakan Reuni 212 memadati Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018). Tidak hanya membawa bendera tauhid, para jamaah juga selalu meneriakan takbir “Allahuakbar”, dan melantunkan beberapa salawatan bersama. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Sejumlah petinggi partai politik hingga Buni Yani terlihat hadir di acara Reuni 212 yang dihelat di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12) pagi.

Petinggi parpol yang sebagian besar merupakan pejabat teras parpol tersebut terpantau berada di sekitaran panggung utama dan tenda VIP yang tepat berada di belakang panggung utama.

Mereka yang hadir di Reuni 212 tersebut, merupakan petinggi dari partai politik pengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pemilihan Presiden 2019.

Para petinggi partai tersebut adalah Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan yang hadir bersama Sekjen partai Eddy Soeparno, Wakil Ketua Dewan Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid bersama sekjen PKS Mustafa kamal dan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais juga nampak hadir.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto juga tiba di lokasi Reuni 212 sebagai tamu kehormatan dalam acara, didampingi Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan politikus Gerindra Ahmad Dhani.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara