Gubernur DKI Anies Baswedan meninjau perkembangan proyek Mass Rapid Transit (MRT) di Stasiun Bundaran HI, Jakarta, Senin (10/12/2018). Anies menjajal transportasi massal berbasis rel itu dari Bundaran HI menuju Depo Lebak Bulus. Progres pembangunan MRT fase I yang pengerjaan konstruksi terbagi menjadi dua yakni pekerjaan struktur layang dan bawah tanah Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia hampir rampung dan ditargetkan beroperasi Maret 2019. AKTUAL/Tino Oktaviano

Bogor, Aktual.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara Konferensi Nasional Partai Gerindra di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Senin, (17/12).

Dalam sambutannya Anies bercerita tentang Pilkada DKI 2017 lalu. Kata dia, saat Pilkada, dirinya dan Sandiaga Uno dianggap remeh dan tidak dijagokan untuk menang.

Namun, calon yang diusung partai Gerindra dan PKS itu dengan kerja keras dan ikhlas ia bisa menjadi memenangkan kontestasi lima tahunan tersebut.

“Dua tahun lalu kita kumpul di Jakarta, kita mulai sebuah gerakan perubahan, pesimisme dihempaskan ke kita dan alhamdulillah kerja iklas antarakan kita kemenangan di Jakarta,” ujarnya.

Anies mengatakan bahwa jangan pernah meremehkan proses politik. Menurutnya apa yang terjadi pada Pemilu di Jakara dua tahun lalu akan terulang pada Pemilu Pesiden 2019.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid