Jakarta, Aktual.co — Kenaikan harga BBM hari ini yang cukup signifikan yaitu sebesar Rp.500/liter akan membuat rakyat Indonesia semakin menderita lagi kedepannya.
“Keputusan dari pemerintahan Jokowi dengan menaikan harga BBM adalah bukti kejamnya pemerintah terhadap rakyatnya ” ujar Direktur Gaspol Indonesia Virgandhi Prayudantoro dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Sabtu (28/3)
Kebijakan ini sangat menyengsarakan rakyat indonesia dalam menjalankan kehidupannya sehari-hari, semua harga-harga pasti lambat laun akan naik juga efek naiknya harga BBM.
“Harusnya pemerintah bisa mengkaji ulang terhadap kebijakan yang diambil ini, karena kenaikan BBM sangat mempengaruhi hajat hidup orang banyak. Untuk itulah perlu momentum yang tepat dalam melakukan kebijakan ini, bukan sewenang-wenang seperti ini ” ujar Gandhi.
“Sebagai kepala negara, Presiden Jokowi harusnya mengetahui dampak dari menaikan harga BBM. bukan malah lepas tangan dan menyerahkan sepenuhnya kepada Menteri ESDM dalam menaikan harga BBM. Jokowi adalah Presiden Pilihan Rakyat harus beliau mengetahui dengan memperbaiki keadaan rakyat sekarang ini bukan malah membuat rakyat semakin sengsara dengan banyak kenaikan saat beliau menjadi menjadi Presiden Indonesia ” tutupnya
Artikel ini ditulis oleh: