Pengunjung saat menyaksikan dari dekat pameran di Ritz Charlton, Kuningan, Jakarta, Rabu (28/8). Dalam rangka mendukung tekad pemerintah Indonesia dalam merealisasikan Industri 4.0, TAIWAN EXCELLENCE untuk ketiga kalinya menggandeng 5 (lima) merek asal Taiwan, diantaranya Acer, ADVANTECH, ICP DAS, LIPS dan LIVA (brand dibawah naungan Elitegroup Computer Systems Co, Ltd.) yang memiliki nama besar dalam sektor industri Internet of Things (IoT) untuk berpartisipasi pada Konferensi Asia IoT Business Platform (AIBP) di Jakarta pada tanggal 28-29 Agustus 2019, untuk menyampaikan dukungan TAIWAN EXCELLENCE untuk bekerjasama dengan Indonesia dalam mewujudkan program ”Making Indonesia 4.0”. TAIWAN EXCELLENCE menghadirkan Konferensi AIBP Indonesia untuk di bidang industri Internet of Things (IoT) untuk unjuk gigi di depan 600 orang ahli dari 15 negara. Acer sebagai brand yang memiliki daya saing dalam bidang PC dunia berhasil meluncurkan “Sistem Just-in-Time”, dimana sistem tersebut dapat mengontrol informasi tentang sumber daya air, daya listrik hingga hasil pertanian dengan mudah; ADVANTECH sebagai pemimpin bidang komputer industri dunia berencana untuk bekerjasama dengan eksekutif dari berbagai bidang industri dengan menerapkan strategi Co-Creation, guna memperkuat sektor industri Internet of Things (IoT) dan dapat memiliki pengaruh di setiap sudut Smart City. AKTUAL/STR-Eko S Hilman

Artikel ini ditulis oleh:

Tino Oktaviano